Beberapa hari lalu merupakan hari di mana saya bertambah tua yang juga berarti waktunya makan-makan bersama keluarga. Awalnya saya sudah berencana mengajak keluarga makan di salah satu mall di dekat rumah, namun karena satu dan lain hal, acara makan-makan kami harus berpindah ke Karawaci. Bingung mau makan di mana (dan setengah ngambek karena ngidamnya gak kesampean), akhirnya saya ngikut saja ketika kakak saya menyarankan untuk makan siang di Midori.
Midori terletak dekat kompleks Taman Ubud-Karawaci, dan di 1 bangunan yang sama selain Midori terdapat Restoran Ngalam, dan juga Bersih Sehat (tempat massage) yang kesemuanya berada di bawah 1 grup. Take a peek on Midori's interior below.
Midori menyajikan berbagai menu ala Jepang seperti sushi, sashimi, ramen, udon, juga barbecue & grill. Midori memberikan penawaran 40% off untuk menu sushi & sashimi. Promo yang sama juga ditawarkan oleh beberapa brand dari grup yang sama seperti Restoran Ngalam, tapi saya tidak tahu apakah berlaku di semua cabang.
Dan inilah pesanan saya dan keluarga siang itu.
Hot/Cold Ocha - IDR 10,000 ++
Kalau pesan ocha, per pax akan mendapatkan 1 poci dan 1 gelas ocha.
Salmon Skin - IDR 20,000 ++
Untuk appetizer saya memesan Salmon Skin yang disajikan dengan saos mayonnaise. Salmon Skin-nya enak, crispy karena baluran tepung, serta kenyal di dalam karena tekstur kulit salmonnya.
Salmon Sashimi - IDR 57,000 ++
Potongan Salmon Sashimi-nya cukup tebal dan fresh. Terlebih menyenangkan karena diskon 40%.
Inari - IDR 22,000 ++ | Tuna Mayo Gunkan - IDR 19,000 ++
Inari Sushi ini berupa nasi sushi yang dibungkus dengan kulit kembang tahu. Inari Sushi-nya manis, agak kemanisan untuk selera saya. Tuna Mayo Gunkan-nya lumayan memuaskan, berupa sushi berbalut nori dengan cincangan ikan tuna bersaoskan mayonnaise di atasnya.
Salmon Crispy Roll - IDR 57,000 ++
Salmon Crispy Roll ini bertoppingkan smoked salmon serta tepung tempura. Rasanya juga lumayan enak, namun tepung tempura agak keras menurut saya.
Dragon Sushi Unagi - IDR 85,000 ++
Dragon Sushi Unagi berisikan daging udang dan bertoppingkan sea eel. A nice one also.
Chuka Iidako Teriyaki (75gr) - IDR 37,000 ++
Nah, ini favorit saya dan kakak saya hari itu, gurita kecil yang dipanggang dengan wijen dan saus teriyaki. Enak, sungguh! Kami sampai pesan 2 kali karena porsinya kecil (75gr) dan 1 tidak cukup. Sayang menu ini tidak ikutan diskon juga, kalo diskon mungkin nambahnya gak hanya 1 porsi.
Gyumaki - IDR 68,000 ++
Gyumaki ini berupa daging sapi gulung yang bagian dalamnya berisikan jamur dan diberi bumbu teriyaki dan salad untuk penyajiannya. Rasanya juga enak, tekstur daging yang agak kasar berpadu dengan jamur yang kenyal dan lembut.
Kijiyaki Jyu - IDR 45,000 ++
Menu nasi ini bertoppingkan potongan ayam panggang dengan saus teriyaki, disajikan dengan bumbu khusus serta miso soup. Tasty and nice.
Midori rupanya sudah ada di Jakarta sejak tahun 1995, dan memilikki cabang di beberapa wilayah Jakarta seperti Mayestik, Pondok Indah, Menteng, Puri Kencana, Kelapa Gading, Bintaro, juga di luar kota seperti Anyer, Bogor, dan Bandung. Dari pengalaman makan siang saya di Midori beberapa hari lalu, menurut saya rasa dan harga yang ditawarkan Midori cukup sebanding, terlebih karena sushi dan sashimi-nya diskon 40%.
-------
Midori
Kompleks Ruko Villa Permata
Jl. Permata Sari Blok A-13 Kav. 5-10
Lippo Karawaci - Tangerang
Tel. (021) 598 7150/7138
www.restoranmidori.com
View Larger Map
Tidak ada komentar:
Posting Komentar